Implementasi dan Potensi E-Purchasing Kabupaten Blora TA. 2023
10-10-2023
BLORA – Senin, 9 Oktober 2023. Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa menyampaikan terkait Implementasi E-Purchasing Kabupaten Blora TA 2023 serta Potensi E-Purchasing di OPD Kabupaten Blora pada Kegiatan Rapat Koordinasi Pengendalian Operasional Kegiatan. Disampaikan bahwa sampai saat ini 19 OPD telah melaksanakan transaksi secara E-Purchasing. Sekretaris Daerah Kabupaten Blora mendorong kepada semua Organisasi Perangkat Daerah di lingkup Pemerintah Kabupaten Daerah untuk berpartisipasi aktif dalam pembelanjaan secara elektronik melalui Katalog Elektronik dan mendorong penyedia untuk mendaftar pada Katalog Elektronik Lokal Kabupaten Blora, dimana saat ini pada Katalog Elektronik Lokal Kabupaten Blora telah tersedia 23 Etalase Produk sehingga tujuan utama Katalog Elektronik Lokal beserta proses E-Purchasing yaitu meningkatkan peran serta usaha mikro, usaha kecil dan koperasi dapat tercapai.
Tutorial
Video Tutorial Lain : (Login terlebih dulu)
Konsultasi dan Pengaduan
ULP Kab. Blora | ||
Angga | ||
HP / WhatsApp | : | 0812 2522 4557 |
: | ulp@blorakab.go.id |