UKPBJ Kabupaten Blora menghadiri Pameran Pengadaan Barang dan Jasa GPFE 2022 di Yogyakarta
26-07-2022
UKPBJ Kabupaten Blora menghadiri booth LKPP untuk berkonsultasi terkait e-katalog pada gelaran GPFE tahun 2022
Blora - Pada tanggal 20 - 22 Juli 2022 di selenggarakannya acara pameran Pengadaan Barang dan Jasa terbesar di Indonesia yang bertempat di Yogyakarta. Pameran kali ini di ikuti oleh beberapa tenant besar yang siap menyuplai kebutuhan belanja pemerintah. Selain tenant, terdapat seminar kelas yang berlangsung di gedung Jogja Expo Center (JEC) tersebut.
Acara ini dibuka langsung oleh kepala LKPP bapak Abdullah Azwar Annas yang menyampaikan tujuan pameran ini ialah tidak lain untuk mendorong eksistensi perusahaan lokal dalam negeri. UKPBJ Kabupaten Blora turut serta menghadiri acara pameran GPFE ini selama 3 hari dan mengikuti seminar serta giveaway langsung dari samsung.
Gelaran GPFE 2022 ini mempertemukan pelaku usaha pengadaan barang/jasa pemerintah dan stakeholder pengelola pengadaan barang/jasa pemerintah. Kegiatan ini juga menghadirkan sejumlah seminar pengadaan barang/jasa pemerintah.
Tutorial
Video Tutorial Lain : (Login terlebih dulu)
Konsultasi dan Pengaduan
ULP Kab. Blora | ||
Angga | ||
HP / WhatsApp | : | 0812 2522 4557 |
: | ulp@blorakab.go.id |