Optimalisasi Percepatan Realisasi APBD TA 2022 dan Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri di Lingkungan Pemda
20-04-2022
BLORA - Pada hari kamis, 14 April 2022 diadakan sosialisasi melalui zoom meeting yang di adakan oleh LKPP. Acara ini membahas tentang optimalisasi percepatan realisasi APBD TA 2022 dan Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri di Lingkungan Pemda. Acara tersebut dilakukan di ruang rapat Wakil Bupati dan diikuti perwakilan OPD Kabupaten Blora.
Untuk trend 3 bulan terakhir kegiatan belanja di TA 2022 selalu mengalami kenaikan. Provinsi pendapatan tertinggi di pegang oleh Bangka Belitung, kabupaten di pegang oleh kabupaten jembrana, Kota dipegang oleh Kota Magelang dengan data hingga 31 Maret 2022. Untuk dana yang tersimpan di perbankan paling tinggi adalah DKI Jakarta. Faktor dan penyebab rendahnya realisasi belanja, minatnya untuk perkembangan bunga di perbankan dan tersendatnya proses pengurusan pengajuan.
Solusinya untuk setiap Pemda harus melakukan langkah kreatif dan inovatif serta mempercepat semua proses yang ada agar tidak tersendat. Langkah Kemendagri untuk belanja Produk Dalam Negeri (PDN) di tahun 2022 ini adalah 400 T.
Tutorial
Video Tutorial Lain : (Login terlebih dulu)
Konsultasi dan Pengaduan
ULP Kab. Blora | ||
Angga | ||
HP / WhatsApp | : | 0812 2522 4557 |
: | ulp@blorakab.go.id |