Diseminasi Kebijakan Perencanaan dan Aplikasi Sistem Informasi Rencana Umum Pengadaan ( SIRUP )
24-09-2021
PBJ mengikuti kegiatan Diseminasi Aplikasi SIRUP Selasa - Kamis, 21 -23 September 2021
BLORA - Kegiatan Diseminasi kebijakan perencanaan dan aplikasi Sistem Informasi Rencana Umum Pengadaan (SIRUP) dilaksanakan melalui aplikasi Zoom di Ruang Pertemuan Sekretariat Kabupaten Blora. Acara tersebut dilaksanakan pada tanggal 21 hingga 23 September 2021. Ibu Tri Yuli Setyowati,ST,MM selaku Wakil Bupati Blora dan di dampingi oleh Bapak Iwan Setiyarso,S.Sos,M.Si selaku Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa membuka acara tersebut dengan menekankan beberapa hal antara lain peningkatan pelayanan kepada masyarakat agar menghasilkan produk kualitas yang baik,transparan dan akuntabel serta mendorong Pokja dan PPKom untuk meningkatkan Teamwork.
Materi hari pertama diisi oleh Ir. Fadli Arif, DESS selaku Direktur Direktorat Perencanaan,Monitoring dan Evaluasi Pengadaan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah dengan materi Paparan Sosialisasi Peraturan LKPP Nomor 11 Tahun 2021 dan Paparan Kebijakan Daftar Hitam. Kemudian dilanjutkan dari Direktur Jenderal Kementrian Dalam Negeri dengan materi Paparan Kebijakan terkait SIPD dan Integrasi SIPD dengan SIRUP.
Hari kedua diisi oleh Ibu Winny Adlina Pratomo, Analis Sitem Informasi Direktorat Perencanaan,Monitoring dan Evaluasi Pengadaan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah dengan materi Pelatihan Input SIRUP melalui PA/KPA dan PPK. Acara yang berlangsung 3 hari tersebut di akhirI dengan materi yang disampaikan oleh Bapak Eno selaku Tim Helpdesk dan Staff Pendukung di Unit Kerja Direktorat Perencanaan,Monitoring dan Evaluasi Pengadaan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah yang memaparkan tentang Integrasi SIPD.
Tutorial
Video Tutorial Lain : (Login terlebih dulu)
Konsultasi dan Pengaduan
ULP Kab. Blora | ||
Angga | ||
HP / WhatsApp | : | 0812 2522 4557 |
: | ulp@blorakab.go.id |